Masjid Tegal Panggung Kini menggunakan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Lhoh !!!

Masjid Abu Bakar As-Shidiq terletak di tengah dusun Tegal Panggung, Sukorejo, Girikerto, Turi, Sleman. Iya sih, masjid memang ada di desa, tapi teknologinya? wow.....biasa juga..haha
Terimakasih kepada donatur yang telah menyumbangkan sebagian rezekinya untuk pembangunan-pembangunan yang ada di masjid. Salah satunya adalah yang baru saja kita selesaikan pemasangannya.

Pembangkit listrik tenaga surya adalah pembangkit listrik yang mengubah energi surya menjadi energi listrik. Pembangkitan listrik bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu secara langsung menggunakan fotovoltaik dan secara tidak langsung dengan pemusatan energi surya. Fotovoltaik mengubah secara langsung energi cahaya menjadi listrik menggunakan efek fotoelektrik. Pemusatan energi surya menggunakan sistem lensa atau cermin dikombinasikan dengan sistem pelacak untuk memfokuskan energi matahari ke satu titik untuk menggerakan mesin kalor.

Bagimana Cara Kerja Pembangkit Listrik Tenaga Surya?

Sebenarnya, cara kerja dari pembangkit listrik jenis ini cukup sederhana. Komponen utama  dari sumber energi ini adalah sel foltovotaik. Sel tersebut memiliki peranan untuk menangkap panas matahari yang kemudian akan diubah menjadi energi listrik. Jika dibandingkan dengan pembangkit listrik yang lain, jenis pembangkit listrik ini diklaim lebih ramah lingkungan, murah dan hampir tidak memiliki polusi ataupun limbah.


Nah, sukup simple bukan?


Bagaimana dengan yang ada di Masjid?
Sebenarnya bukan masjid sih yang beli, tapi ada donatur. Semoga selalu diberi perlindungan, rezeki, dan dimudahkan jalannya bagi donatur kita. Dan, memotivasi yang lain untuk menjadi donatur. heheh

Komponennya sama, cara kerjanya juga sama. Hanya mungkin dari segi bentuk yang berbeda.
Berapa outputnya?
Ya kurang lebih 700-1000 watt.
Sudah dicoba untuk menghidupkan Sound, lampu, Pompa air bebarengan mampu berjalan.

Butuh Bukti?





Jadi Sekarang:
- Jika listrik padam, masjid akan tetap terang karena tidak bergantung dari listrik PLN saja.
- Apa bedanya dengan kemaren, menggunakan genset? Kalau pakai genset itu berisik, kalau ini tidak. Jadi tidak mengganggu proses ibadah.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama